Informasi

Pemerintah Kota Langsa Menggelar Tausiah Dalam Rangka Menyambut Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1441 H.

Pemerintah Kota Langsa Menggelar Tausiah Dalam Rangka Menyambut Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1441 H.

LANGSA - Pemerintahan Kota Langsa mengelar acara Peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW di Masjid Agung Darul Falah Langsa yang diisi dengan tausiyah oleh Ustadz Abdil Muhadir Ritonga, M.Ps.I dari Medan, Jumat (17/02/23) malam.

Sebelum dimulai tausiyah, kesempatan itu PJ Walikota Langsa Ir. Said Mahdum Majid mengucapkan selamat datang kepada Ustadz Abdil Muhadir Ritonga, M. Pd.I, di Kota Langsa.

"Terima kasih kepada seluruh jama’ah yang dengan tulus ikhlas meringankan langkahnya, meluangkan waktu, untuk bersilaturahim dan mengikuti tausiyah dalam rangka memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW 1444 H, di Mesjid Agung Darul Falah Kota Langsa," kata Said Mahdum.

Walikota berharap semoga peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1444 H ini, dapat meningkatkan kualitas iman dan takwa kepada Allah SWT. Menjadi motivasi wajib bagi kita semua dalam menyempurnakan shalat kita, puasa kita, zakat kita, sedekah kita dan ibadah-ibadah lainnya.

"Sehingga cita-cita mulia untuk mewujudkan masyarakat Kota Langsa yang agamis dan religius, dikabulkan oleh Allah SWT. Amiin," ujar Walikota Langsa itu.

Lebih lanjut dikatakan, Isra Mi'raj yang kita peringati hari ini merupakan sebuah peristiwa besar dan spektakuler yang dialami oleh Baginda Nabi Kita “Nabi Muhammad SAW” pada malam hari dari Masjidil Haram di Mekkah ke Masjidil Aqsha di Palestina.

Kemudian Beliau di Mi'rajkan ke Sidratul Muntaha hingga ke Mustawa. Peristiwa itu terjadi ketika Beliau berusia 51 tahun yaitu satu tahun menjelang hijrah ke Madinah dan terjadi pada tanggal 27 Rajab.

"Isra' Mi'raj merupakan mukjizat yang begitu besar bagi kerasulan Baginda Nabi Besar Muhammad SAW. Perjalanan ini terjadi pada diri Beliau dilakukan dengan ruh dan jasadnya dalam waktu kurang dari satu malam. Dalam hal ini, kalau hanya dilihat dari pendekatan akal pikiran dan nalar manusia yang sangat terbatas, maka tentu peristiwa tersebut sangatlah ir-rasional. Akan tetapi dengan Iman dan Taqwa, maka kita dapat mempercayai dengan sepenuh hati dan jiwa kita," papar Said.

Sebagai umat islam sudah sewajarnya kita mengenal lebih dekat junjungan kita Nabi Besar Muhammad SAW. Semua itu semata-mata untuk meningkatkan Iman dan Taqwa kita kepada Allah SWT. Dengan demikian kita dapat lebih mendekatkan diri kita kepada Allah SWT yaitu menjalankan perintah Nya dan menjauhi semua larangan-larangan-Nya.

Sebagaimana yang kita ketahui bersama peristiwa Isra' Mi'raj Nabi Besar Muhammad SAW sarat dengan berbagai peristiwa simbolis. Berbagai bentuk pengalaman yang dialami oleh Nabi selama perjalanan itu dimaksudkan oleh Allah SWT untuk memperlihatkan kepada Nabi Besar Muhammad SAW sebagian dari tanda-tanda kebesaran-Nya.

Pengalaman tersebut kemudian disampaikan kepada umatnya agar direnungkan dan dipetik hikmahnya, sehingga umatnya mampu meraih derajat yang mulia di sisi Allah SWT.

Usai sambutan dari Pj.Walikota Langsa dilanjutkan dengan tausiyah yang disampaikan oleh Ustadz Abdil Muhadir Ritonga, M.Ps.I, yang berkaitan dengan Isra' Mi'raj dan tentang amal ibadah lainnya.

Hadi pada kesempatan itu
Ketua DPR Kota Langsa, Kapolres Langsa
Dandim 0104/Aceh Timur, Kepala Kejaksaan Negeri Langsa, Ketua Pengadilan Negeri Langsa, Ketua Mahkamah Syari’ah Kota Langsa,
Para Ketua MPU, MPD, dan MAA Kota Langsa, Rektor IAIN Langsa dan Rektor Unsam.

Selanjutnya, para Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kota Langsa, para Staf Ahli dan para Asisten di lingkungan Sekretariat Daerah Kota Langsa, para Kepala Organisasi Perangkat Daerah dalam wilayah Pemerintah Kota Langsa, para Kepala Instansi Vertikal, BUMN dan BUMG dalam wilayah Pemerintahan Kota Langsa,
Para Ketua Organisasi Wanita dan Organisasi Keagamaan dan masyarakat kota Langsa lainnya.

TAGS

Share

0 Komentar

Tinggalkan Komentar