Informasi

Pj. Walikota Langsa Gelar Rapat Bersama Perum Bulog Langsa dan Pengusaha Pasar Modern.

Pj. Walikota Langsa Gelar Rapat Bersama Perum Bulog Langsa dan Pengusaha Pasar Modern.

Langkah Konkret Pengendalian Inflasi,.Pj Walikota Gelar Rapat Bersama Perum Bulog dan Pengusaha Pasar Modern.

Langsa - Pj. Walikota Langsa Syaridin S.Pd., M.Pd bersama jajarannya menggelar rapat persiapan ketersediaan stok bahan pokok penting menyambut bulan Suci Ramadhan, di Aula Walikota Langsa, Selasa, (27/02/24).

Rapat tersebut merupakan langkah konkret (tindak lanjut) Pengendalian Inflasi sesuai arahan Pada Rakor Inflasi Bersama Bapak Irjen Kemendagri, pada hari Senin, 26 Februari 2024 kemarin.

Dalam arahannya Syaridin menjelaskan bahwa rapat koordinasi dengan semua unsur terkait dan pelaku usaha terhadap kebutuhan pangan masyarakat dalam rangka stabilitas harga bahan pokok.

Pertama, katanya, perlu diingat bahwa setiap pelaku usaha baik di pasar tradisional maupun pasar modern agar memperhatikan seluruh kebutuhan pokok untuk masyarakat kota Langsa. 

"Pada kesempatan ini saya ingin mengingatkan tolong jenis beras apapun silahkan disediakan baik di Suzuya Mall, Indomaret dan Alfamart tetapi wajib menyediakan beras SPHP," ujarnya.

Dikatakan, Beras ini merupakan program pemerintah yang telah dicanangkan jauh hari untuk membantu masyarakat kurang mampu. Oleh karena itu, pemerintah kota Langsa berharap peran aktif pasar modern agar dapat menyediakan kebutuhan pokok sesuai program pemerintah.

"Jadi masyarakat bisa mendapatkan beras SPHP diperjualbelikan di pasar modern dengan harga yang telah ditetapkan oleh pemerintah," jelasnya.

Sementara itu, kepala Dinas Koperindag, Mahlil, SH menambahkan bahwa pihaknya akan menggelar pasar murah untuk penanganan inflasi dan stabilitas harga kebutuhan pokok serta dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan.

"Pasar murah akan bekerjasama dengan perum Bulog dan akan dilaksanakan di lima kecamatan sejak 2 s/d 6 Maret 2024," sebut Mahlil.

Hal senada juga disampaikan Kepala Dinas Pangan, pertanian, kelautan dan perikanan kota Langsa, Banta Ahmad bahwa pihaknya juga telah merencanakan program Pasar Pangan murah setelah dilaksanakan oleh Disperindag dan UMK kota Langsa. 

Adapun 11 jenis komoditi yang dipersiapkan diantaranya, beras, gula pasir, minyak goreng, telur, bawang merah, bawang putih, cabe rawit, daging ayam, daging sapi, ikan, udang dan kepiting.

"Inilah produk yang akan kita siapkan tanggal 7 Maret 2024 di lapangan merdeka dengan harga subsidi dari Pemerintah," jelasnya.

Sedangkan pihak Suzuya Mal Langsa, Indomaret dan Alfamart memastikan untuk menghadapi bulan suci pihaknya telah menyiapkan bahan pokok penting di masing-masing usaha mereka.

"Untuk persiapan bahan pokok bagi masyarakat di bulan Ramadhan tidak ada kendala dari awal Februari kebutuhan pokok sudah tersedia," kata manager Suzuya Mal Langsa Sintike Frastika Burus.

Rapat tersebut dipandu oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Langsa, Ali Musafah, SE sebagai moderator, Kepala Perum Bulog Cabang Langsa, Nasrizal, Kepala Bappeda,.BPKD,. Inspektorat, Kepala Disperindagkop & UKM, Kepala DPPKP, BPS Kota Langsa, Kabag Perekonomian, Kabag Prokopim, Manager Suzuya, Pimpinan Alfamart, dan Pimpinan Indomaret.

TAGS

Share

0 Komentar

Tinggalkan Komentar